Aturan Wajib Pertahankan Berat Badan | Tips Sukses Menjalani Diet
Wednesday
Aturan Wajib Pertahankan Berat Badan | Tips Sukses Menjalani Diet. Menurunkan berat badan jadi masalah banyak orang di dunia saat ini. Berbagai pola dietpun ditawarkan. Bahkan hingga yang paling ekstrim sekalipun.
Sayangnya diet ekstrim umumnya hanya berlaku dalam waktu singkat. Dalam hitungan minggu, berat badan bisa kembali lagi, saat motivasi sedang turun. Kondisi yo-yo pun mengancam.
Berikut beberapa cara untuk mempertahankan berat badan:
1. Disiplin pada satu jenis diet dalam satu waktu
Apapun sistem diet yang Anda jalani, pastikan Anda mengikuti semua peraturannya dengan ketat. Memang keinginan untuk memadupadankan beberapa jenis diet sering menggoda. Tapi umumnya melakukan diet kombinasi lebih sering gagalnya dibanding Anda menganut satu saja jenis diet. Jadi pilih salah satu jenis diet, lakukan dengan 100 persen keyakinan, dan jalani tanpa kecuali sedikitpun.
2. Lakukan diet yang Anda pilih minimal untuk 4 minggu
Satu dari banyak alasan mengapa diet gagal adalah orang tak cukup sabar untuk menunggu efeknya hingga 4 minggu. Jangan khawatir ketika timbangan badan berlum bergerak turun di minggu-minggu pertama. Ini karena umumnya yang keluar dari tubuh baru cairan-cairan yang tidak berguna. Tapi untuk mengeluarkan lemak memang perlu waktu, sekitar 2-3 bulan idealnya.
3. Jangan terlalu tergantung timbangan dan pengukur lingkar tubuh
Berbagai penelitian menyebutkan diet akan menunjukkan hasilnya ketika orang merasakan perbedaan tak peduli apa kata timbangan. Karenanya menggunakan foto sebelum dan sesudah diet cukup memotivasi. Pengukuran kadar lemak dalam tubuh juga cukup membantu.
4. Buat target realistis, berdasarkan empat mingguan, dua bulanan dan tiga bulanan
Membuat target setengah sampai satu kilogram dalam satu minggu adalah tujuan yang realistis. Selain itu lihat juga perubahan baik yang mengiringi semakin bugarnya tubuh Anda. Tapi mentargetkan turun tiga kilogram dalam seminggi bukan target yang realistis.
5. Buat rencana jangka pendek yang berlangsung selama 3-6 bulan
Tujuannya adalah untuk lebih fokus pada menurunkan kadar lemak. bagian dari rencana ini mungkin akan terasa ekstrim dan membutuhkan motivasi tinggi untuk melakukannya. jika Anda harus menurunkan 10-20 kilogram, maka sekadar mengkonsumsi komposisi makanan bergizi seimbang tidak lagi cukup. Anda juga harus memasukkan olahraga ke dalam rencana ini. Inti dari semuanya adalah mengubah pola metabolisme kita dari sekadar membakar gula dalam tubuh menjadi membakar lemak untuk bahan bakar. Yang berarti Anda harus meningkatkan protein, memoderatkan lemak dan menurunkan karbohidrat.
6. Buat rencana jangka panjang
Sekali Anda sudah mencapai target 3-6 bulan, saatnya membuat rencana untuk mempertahankan berat badan ideal sepanjang hidup Anda. Ya, sepanjang hidup Anda. Intinya adalah bagaimana Anda menjaga keseimbangan pola makan dan berolahraga secara rutin.
7. Menjaga tipe diet
Setelah Anda menemukan pola diet paling sesuai dengan gaya Anda yang terbukti dengan keberhasilan Anda menurunkan berat badan dalam waktu 3-6 bulan itu. Tetap setialah pada pola ini. Karena banyak penelitian membuktikan pola diet paling sukses adalah jika Anda memang bisa menjalankannya dalam jangka waktu lama.
Tempointeraktif
7 Aturan Wajib Pertahankan Berat Badan, Tips Sukses Menjalani Diet, Disiplin dalam melakukan Diet, Menetapkan Target Diet, Pola Diet, Cara Diet, Makanan Diet, Jadwal Makan Diet, Cara Menurunkan Berat Badan
0 comments:
Post a Comment